Sembuh dari Covid-19, 2 personel Polres Alor di Pulangkan
Tribratanewsalor.com – Kalabahi, sebanyak 2 personel Polres Alor di pulangkan karena telah sembuh dari covid-19 yang menjalankan isolasi terpusat di Rumah Sehat Merdeka Polres Alor, Jumat Siang (20/08).
Rumah Sehat Merdeka tersebut telah menampung pasien Covid-19 sebanyak 8 orang personel Polri. Sebelum pasien di pulangkan Kapolres alor AKBP Agustinus Christmas,S.I.K bersama urkes polres alor dan dinas kesehatan melakukan Rapid Test Antigen kepada 2 personel yang telah menjalani masa karantina 10 hari.
Setelah di lakukan Rapid Test Antigen Kepada pasien Covid-19 yang telah menjalani masa karantina selama 10 hari, ada 2 personel yang di nyatakan non reaktif dan bisa di pulangkan.
“hari ini kita pulangkan 2 personel Polri yang terkonfirmasi Reaktif telah menjalani isolasi mandiri lalu kita arahkan untuk isolasi terpusat yaitu di Rumah Sehat Merdeka Polres Alor, tentunya pelaksana isolasi terpusat ini sangat memudahkan dalam rangka pemantauan kesehatan, psikis, kemudian juga memutus mata rantai penyebaran covid-19,” kata Kapolres alor AKBP Agustinus Christmas,S.I.K.
“Kita berharap bagi warga masyarakat yang terkonfirmasi Reaktif covid-19 tidak usah ragu dan tidak usah takut untuk mendatangi lokasi-lokasi isolasi terpusat, ada 3 lokasi terpusat yakni di SKB wolatang, Mes Kodim 1622 Alor dan Pos Polsubsektor Kota.” Tuturnya
“Terimakasi kepada TNI Polri, Para Dermawan, BUMN, OPD, dan Organisasi-organisasi lainnya yang telah membantu pemenuhan kebutuhan secara sukarela di lokasi Isolasi terpusat, Bersama Kita Bisa Lawan Corona Virus 19,” tutup Kapolres.