Demi Percepatan Vaksinasi Covid-19, Polres Alor Gelar Vaksinasi Di Lapangan Mini Kalabahi

Demi Percepatan Vaksinasi Covid-19, Polres Alor Gelar Vaksinasi Di Lapangan Mini Kalabahi

Tribratanewsalor.com, Polres Alor bekerja sama dengan Dinas kesehatan Kab. Alor, melaksanakan Vaksinasi Masal di Lapangan Mini Kalabahi, Kecamatan Teluk Mutiara untuk mempercepat vaksinasi covid-19 kepada masyarakat umum khususnya masyarakat Kabupaten Alor.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah penyebaran Covid-19 bagi masyarakat Kabupaten Alor sehingga dengan adanya vaksinasi masal ini diharapkan dapat menekan angka penularan dan ekonomi Kabupaten Alor tetap dalam keadaan stabil serta aktifitas masyarakat dapat berjalan seperti biasanya.

Kapolres Alor AKBP Agustinus Christmas,S.I.K saat diwawancara menjelaskan “bahwa pelaksanaan gerai vaksin masal ini di persiapkan untuk masyarakat Kabupaten Alor yang bertujuan untuk menjaga herd immunity agar masyarakat tetap sehat dan kuat disaat masa pandemi Covid-19.

Lanjut kapolres alor “ tidak hanya menggelar kegiatan vaksinasi masal tetapi polres alor juga menyiapkan hiburan berupa nonton bareng film Kupilih Cinta yang beberapa bulan lalu melakukan adegan syuting di Kabupaten Alor.”

“untuk mempercepat dan mempermudah pelayanan vaksinasi di kab. Alor, polres alor menggelar vaksinasi setiap hari pada pukul 16.00 hingga selesai.” Tutup Kapolres Alor.