Jaga Kamtibmas dan Cegah Covid-19, Polsek Alor Timur Polsubsektor Lantoka Lakukan Sambang Desa
Tribratanewsalor.com – Bertempat di Rumah Jabatan Kepala Desa Kolana Selatan, Kecamatan Alor Timur, Kabupaten Alor, Kapolsubsektor Lantoka bersama anggota Polsek Alor Timur melaksanakan sambang Desa dan bersilaturahmi dengan Kepala Desa dan Sekdes Kolana Selatan, Jumat siang (21/05).
Dalam kesempatan tersebut Kapolsubsektor Lantoka mengajak kepada Kepala Desa sebagai mitra tugas Kepolisian ditingkat Desa untuk bersama-sama menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif, supaya masyarakat semakin Produktif di tengah Pandemi Covid-19.
Kapolsubsektor juga menghimbau kepada Kepala Desa agar selalu menghimbau masyarakat Desa Kolana Selatan untuk mengikuti Protokol kesehatan covid-19 dengan 5M memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan serta membatasi mobilisasi dan interaksi, dengan tujuan untuk mencegah penyebaran Covid-19 dan melarang masyarakat agar tidak mengkonsumsi minuman keras (miras).
“Dengan kegiatan sambang dan silaturahmi seperti ini diharapkan tidak ada jarak antara warga masyarakat dengan anggota Polri, sehingga apabila ada permasalahan di wilayahnya, warga tidak akan sungkan menginformasikan situasi dan kondisi kamtibmas di lingkungannya masing-masing, ”tutupnya.