Kapolres Alor Beri Arahan Kepada Personil Bhabinkamtibmas

Kapolres Alor Beri Arahan Kepada Personil Bhabinkamtibmas

Tribratanewsalor.com - Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak kepolisian diminta untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Hal ini disampaikan Kapolres Alor AKBP Dermawan Marpaung, S.I.K., M.Si. dalam arahannya kepada para personel Bhabinkamtibmas, Senin pagi (13/01).

Dalam arahannya Kapolres Alor mengimbau kepada para anggota Bhabinkamtibmas untuk memberikan pelayanan yang terbaik, selain itu juga diharapkan kepada seluruh Bhabinkamtibmas juga turut berbaur langsung dengan masyarakat, seperti pada kegiatan kerja bakti bahkan pada acara kedukaan. Dengan begitu, maka kehadiran polisi dapat dirasakan secara nyata oleh masyarakat.

“Seorang anggota Bhabinkamtibmas harus dapat hadir di tengah-tengah masyarakat sehingga mampu menekan setidaknya permasalahan yang ada di masyarakat yang dapat memprediksi gejolak-gejolak yang terjadi di masyarakat desa binaanya,” ungkap Kapolres Alor.