Pt. Jasa Raharja Cabang NTT Bersama Sat Lantas Polres Alor dan Samsat Salurkan Santunan Korban Kecelakaan

Pt. Jasa Raharja Cabang NTT Bersama Sat Lantas Polres Alor dan Samsat Salurkan Santunan Korban Kecelakaan

Tribratanewsalor.com, - Pt Jasa Raharja Cabang NTT bersama satuan Lantas Polres Alor  dan samsat kab. Alor menyalurkan santunan ke ahli waris korban kecelakaan   yang merenggut nyawa seorang , Anak umur 9 tahun dimana Kecelakaan maut tersebut terjadi di jalan umum Jendral Sudirman, tepatnya di depan Gereja Parokhi Gembala Yang Baik, kelurahan Kalabahi Tengah, kecamatan Teluk Mutiara, kabupaten Alor pada hari Selasa, tanggal 24 Mei  2022 sekitar pukul 11.30  wita.

Atas kejadian tersebut Pt Jasa Raharja Cabang NTT besama satuan Lantas Polres Alor dan samsat Kab. Alor menyambangi ke rumah duka korban kecelakaan tersebut untuk memberikan santunan kepada ahli waris Korban , saat menyambangi rumah duka korban, perwakilan Pt Jasa Raharja Cabang NTT Theodorus Victor Seran, SH menyempatkan memberikan arahan berupa tata cara penerimaan santunan ke korban kecelakaan lalu lintas , kepada para pelayat yang menhadiri acara pemakaman korban kecelakaan tersebut , setelah itu santunan dengan nominal Rp. 50.000.000. ( lima puluh juta Rupiah ) di serahkan secara langsung  kepada Ahli waris Korban Almh. Aprilinda Waang di hadapan para pelayat yang di hadiri kepala Samsat Kab. Alor Cornelis D.Adoe, S.Sos dan Anggota Satuan LantasPolres Alor .

Perlu diketahui dari hasil olah TKP yang di lakukan Unit Gakkum Lantas Polres alor dan keterangan para saksi , bawasannya kejadian kecelakan tersebut  berawal Ketika  pengemudi berinisial Wb yang mengendarai mobil Suzuki Pik Up warna Biru Kuning, dengan nomor Polisi EB 8058 JA bergerak dengan kecepatan tinggi saat ingin bergerak melambung kendaraan yang berada didepanya ternyata dari arah berlawanan  ada mobil pik up L 300 sehingga pengemudi  WB  panik, kemudian kembali kejalur kiri dan langsung menabrak korban pengendara Honda Mio dengan nomor Polisi EB 3122 JA. Yang di kendarai  Marthen Waang 36 tahun dan dua anaknya Mariam Waang 3 tahun dan Aprilinda Waang 9 tahun yang mana dalam kecelakaan tersebut menyebabkan Aprilinda Waang (9) meninggal dunia dalam perawatan di RSD Kalabahi