Wujudkan Sinergitas TNI POLRI, Polsek Alor Timur Laut Bersama Posramil Alor Timur Laut Gelar Patroli Gabungan
Tribratanewsalor.com, - Polsek Alor Timur Laut (ATL) Bersama Posramil Alor Timur Laut melaksanakan Patroli Gabungan yang dipimpin oleh Kapolsek ATL AKP Stevenson A. Besie, S.H., didampingi Danposramil Alor Timur Laut Serka Sius Magang, Selasa pagi (15/08).
Patroli gabungan ini merupakan untuk membangun sinergitas TNI dan Polri lebih khusus di wilayah polsek Alor Timur Laut agar pelayanan kedua instansi tersebut benar - benar di rasakan oleh masyarakat yang berada di kabupaten Alor lebih khusus di wilayah kecamatan Alor Timur Laut
Dalam kegiatan tersebut, tim Patroli gabungan polsek Alor Timur Laut bersama posramil Alor Timur Laut menyampaikan pesan - pesan kepada Masyarakat, Apabila ada tindak yang terjadi jangan main hakim terhadap pelaku tindak pidana sesegera mungkin melaporkan kejadian tersebut kepada RT ,RW ,Desa untuk di teruskan informasi ke pihak kepolisian.
Dalam Patroli gabungan tersebut Kapolsek Alor Timur Laut dan Danposramil Alor Timur Laut juga menyampaikan imbahuan untuk pentingnya melestrikan hutan dengan cara tidak boleh membakar hutan sembarangan dan jika ada masyarakat yang membakar hutan sembarang itu ada pidananya dan bisa di laporkan ke pihak Kepolisian.
Lanjutnya, Kapolsek Alor Timur Laut dan Danposramil Alor Timur Laut selain melakukan Patroli himbauan Karhutla, juga menyampaikan undang - undang tindak pidana perdagangan orang ( TPPO) yaitu Apabila ada yang datang menawarkan anak2 kita untuk dipekerjakan diluar Negeri secara ilegal dengan menjanjikan gaji yang besar dan dengan pekerjaan yang baik mohon agar jangan mempercayai tetapi segera melaporkan kepada.kami agar orang2 tsb baik individu kelompok atau korporasi dapat ditindak lanjut dengan dilakukan proses hukum mengingat di NTT banyak yang sudah menjadi korban dan korban tersebut adalah perempuan dan Anak.
“Patroli gabungan ini sebagai bentuk sinergitas TNI POLRI di wilayah Hukun Polres Alor Khususnya di Polsek Alor Timur Laut,” Pungkasnya.