Bhabinkambtibmas Patroli dialogis dan berikan Himbauan Terkait Covid-19

Bhabinkambtibmas Patroli dialogis dan berikan Himbauan Terkait Covid-19

Tribratanewsalor.com – Bhabinkambtibmas desa Tanglapui Timur Bripka Jerson Manafe bersama Kanit II Sek Alor Timur Bripka Alfian Langko melaksanakan kegiatan sambang kepada warga dan berikan himbauan tentang pencegahan penyebaran Covid-19, Kamis pagi (24/12).

Patrol dialogis ini dalam rangka monitoring situasi kamtibmas Kecamtan Alor Timur Menjelang Natal 2020 dan Tahun Baru 2021.

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Desa Tanglapui Timur menyampaikan himbauan antara lain Agar dapat menjadi mitra yang baik bagi Polsek Altim dalam menciptakan kamtibmas yang aman tertib dan damai di wilayah Desa Tanglapui Timur, sebagai Tokoh pemuda dapat menyampaikan kepada para pemuda selalu menjaga kemanan dengan tidak mabuk - mabukan dan membuat pesta atau perkumpulan orang banyak dalam menyambut pergantian tahun dan Tetap menerapkan protokol kesehatan, dalam pencegahan penularan covid - 19 dengan cara memakai masker,mencuci tangan serta menjaga jarak dalam perkumpulan masa dalam penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).

Selain itu, Ia juga menyampaikan kepada warga agar tidak terpengaruh dan menyebarkan berita hoax dan dirinya berharap masyarakat dapat memahami dan mengerti akan himbauan untuk pencegahan penyebaran wabah Covid-19.