PERINGATI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL, BHABINKAMTIBMAS POLRES ALOR NTT TURUT SERTA BERSIHKAN SAMPAH DI PESISIR PANTAI KALABAHI

PERINGATI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL, BHABINKAMTIBMAS POLRES ALOR NTT TURUT SERTA BERSIHKAN SAMPAH DI PESISIR PANTAI KALABAHI
tribratanewsalor.com Dalam Rangka memperingati hari Peduli Sampah Nasional Bhabinkamtibmas Polres Alor bersama Ormas BPK OI Kabupaten Alor, Babinsa Kodim 1622 Alor , Pemerintah Kabupaten Alor melaksanakan kegiatan pembersihan sampah di Pesisir Pantai Kota Kalabahi, Kabupaten Alor - NTT. Minggu (21-02-16) “Kegiatan tersebut perlu dilaksanakan karena kesadaran masyarakat kita terhadap kebersihan lingkungan sekitar pantai masih sangatlah rendah. Hal ini terbukti dengan banyaknya sampah yang berserakan di sepanjang pesisir pantai Kota Kalabahi. oleh karena itu, kegiatan ini diselenggarakan guna memberikan kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan disekitar pantai kususnya di wilayah Kabupaten Alor – NTT”. Ujar, Kapolres Alor AKBP Bambang Hermanto. SIK “Kami sangat berharap kepada masyarakat sekitar pantai agar lebih aktif dalam menjaga pantainya. Selain itu untuk memberikan edukasi kepada seluruh masyarakat Kabupaten Alor untuk tidak membuang sampah sembarangan”. Harap, Amirudin Tolang selaku Ketua Ormas BPK OI Kabupaten Alor – NTT. (humaspolresalor) IMG-20160221-WA0002 IMG-20160221-WA0001