Bhabinkamtibmas Sambang Warga Desa Binaan Wujudkan Kemitraan

Bhabinkamtibmas Sambang Warga Desa Binaan Wujudkan Kemitraan

Tribratanewsalor.com - Bhabinkamtibmas Teluk Mutiara tetap semangat melaksanakan sambang di desa binaanya. Bhabinkamtibmas desa Desa Adang Buom, Kec. Teluk Mutiara, Kab. Alor Bripka Kadek Rudi Heridona, Kamis pagi ( 10/12).

Untuk mewujudkan kondusifitas kamtibmas diwilayah binanya Bripka Kadek Rudi Heridona melaksanakan sambang desa binaan sekaligus membangun sinergitas dan kemitraan diantara aparat keamanan dan warga masyarakat.

Pada kesempatan tersebut Bripka Kadek Melaksanakan giat kunjungan ke rumah warga a.n. Agustinus Lelang, di Rt 05/ Rw 03, Desa Adang Buom Kec. Teluk Mutiara, Kab. Alor.

Seperti halnya pada Pagi ini, Kamis Bhabinkamtibmas Bripka Kadek Rudi Heridona melaksanakan sambang di Desa Adang Buom sambil memberikan himbauan dan sampaikan pesan pesan kamtibmas serta mengajak warga untuk menolak segala macam bentuk hoax yang banyak beredar dimedia sosial.

Dalam giat tersebut Babhinkamtibmas menyampaikan pesan pesan Kantibmas dan mengajak warga untuk bermitra dengan Polri serta menghimbau agar warga tetap mematuhi protokol Kesehatan terkait pencegahan penyebaran Covid-19 dengan tetap Memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan sebelum dan sesudah beraktifitas.