Satuan Reskrim Polres Alor Melaksanakan Patroli Monitoring Pengisian BBM di SPBU Wilayah Kabupaten Alor

Satuan Reskrim Polres Alor Melaksanakan Patroli Monitoring Pengisian BBM di SPBU Wilayah Kabupaten Alor

 

Jumat, 29 Maret 2024, Satuan Reskrim Polres Alor yang dipimpin oleh Kasat Reskrim Polres Alor AKP Jems Mbau, S.Sos, melaksankan giat Patroli monitoring pengisian BBM dan sambang ke pengelola SPBU di Wilayah Kabupaten Alor.

Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang kondusif menjelang perayaan Hari Raya Paskah dan Idul Fitri 2024, Polres Alor melakukan patroli sekaligus pengecekan beberapa SPBU di Kabupaten Alor, antara lain SPBU Air Kenari dan SPBU Karkameng. giat dimaksud dilakukan  tidak ada praktik-praktik kecurangan yang dapat merugikan masyarakat. Kegiatan patroli ini ditingkatkan untuk memastikan ketersediaan bahan bakar minyak (BBM), serta setelah adanya tindak pidana dan praktik kecurangan yang terjadi di salah satu SPBU di daerah lain dengan cara dicampur air.

Kapolres Alor AKBP Supriadi Rahman, S.I.K., M.M. mengatakan bahwa kegiatan patroli di SPBU ini dilakukan guna mengantisipasi gangguan kamtibmas, terutama jelang Hari Raya Paskah 2024 dan Idul Fitri 1445 H.

Dalam kesempatan tersebut Kasat Reskrim Polres Alor AKP Yames Jems Mbau, S.Sos., juga menghimbau kepada pengusaha SPBU agar dapat menjaga ketersediaan BBM jelang hari raya Paskah dan Idul Fitri dan tidak melakukan praktik kecurangan yang dapat merugikan masyarakat.

“Kami tidak segan-segan memberikan sanksi yang tegas kepada SPBU jika ditemukan mencurangi konsumen atau melakukan hal – hal yang melanggar lainnya,” ucap Kasat Reskrim.

Polres Alor juga berencana untuk akan melaksanakan kegiatan patroli lanjutan tersebut bersama dengan Instansi terrkait, diantaranya Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) untuk memastikan bahwa masyarakat mendapatkan pelayanan yang baik dan menjamin ketersediaan BBM aman selama perayaan Hari Raya Paskah 2024 dan menjelang Idul Fitri 2024.