KELUARGA BESAR POLRES ALOR MENGGELAR PERAYAAN NATAL BERSAMA

KELUARGA BESAR POLRES ALOR MENGGELAR PERAYAAN NATAL BERSAMA

Tribratanewsalor.com - Ratusan umat Kristiani dan personil Polres Alor bersuka cita dalam perayaan natal bersama yang berlangsung di halaman Mapolres Alor, Kamis (29/12/2016) Pukul 19.00 Wita. Perayaan natal ini dihadiri oleh Bupati Alor, Wakil Bupati Alor, Kasdim 1622 Alor, Pimpinan SKPD, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ketua FKUP Kab. Alor, Pastor Paroki Yesus Gembala yang baik, Pendeta Gereja Pola Tribuana Kalabahi, Ibu Ketua / Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Alor, Perwakilan Purnawirawan Polri, Perwakilan Warakawuri Polri dan seluruh personil Polres Alor.

Adapun rangkaian kegiatan Natal bersama ini dimulai dengan kerja bakti dibeberapa tempat Ibadah kemudian dilanjutkan dengan Anjangsana pada Panti asuhan.

img-20161223-wa0039 img-20161223-wa0043

Tema yang di ambil dalam perayaan Natal bersama kali Ini adalah Natal Memotivasi Polri Menjadi Lebih Baik, Profesional, Modern, Dan Terpercaya. Natal bersama dimeriahkan dengan pemanpilan paduan suara dari pemuda/i gereja serta kasidah.

dsc_0173 dsc_0171 dsc_0128

Dalam sambutannya kapolres Alor AKBP Bambang Hermanto, S.I.K mengucapkan selamat Natal kepada seluruh warga Kabupaten Alor. "Semoga Natal membawa kadamaian dan kebahagiaan serta membawa perubahan yang lebih baik”. Perayaan Natal merupakan salah satu hari besar umat kristiani oleh karena itu merayakan Natal bukan sekedar kebiasaan atau tradisi semata melainkan harus diiringi dengan perubahan memaknai hari kebesaran ini, sehingga Natal akan membawa makna bagi diri kita sendiri, keluarga dan masyarakat.selanjudnya Kapolres juga menambahkan agat personil Polres Alor selalu memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.

Kapolres mengharapkan melalui Natal ini mampu membangun semangat kebersamaan serta toleransi antara pemeluk umat agama yang berbeda.