POLRES ALOR MELAKSANAKAN APEL GELAR PASUKAN DALAM RANGKA OPERASI SIMPATIK TAHUN 2016
tribratanewsalor.com – Kepala Kepolisian Resor Alor AKBP Bambang Hermanto. SIK menggelar apel pasukan dalam rangka Operasi Simpatik Tahun 2016 . Selasa (01/03/2016)
Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Alor, Dandim 1622 Alor, Kepala Kejaksaan Negeri Kalabahi, Ketua Pengadilan Negeri Kalabahi, Kadishubkominfo Kabupaten Alor, dan Para Perwira Polres Alor.
Adapun peserta apel tersebut adalah 1 Pleton anggota Kodim 1622 Alor, 1 Pleton Anggota Sat Sabhara Polres Alor, 1 Pleton Anggota Reskrim dan Intel, 1 Regu Pegawai Dishubkominfo.
Dalam apel tersebut Kapolres Alor selaku inspektur upacara membacakan amanat Kepala Korp Lalulintas Polri tentang konsep rencana operasi simpatik tahun 2016 yaitu “Optimalisasi penerapan Kawasan tertib Lalu Lintas (KTL) guna menciptakan lokasi penggal jalan yang tertib marka, rambu, parker serta pengguna jalan dalam rangka menciptakan Kamseltibcar Lantas.
Usai pelaksanakan Apel gelar pasukan dilanjutkan dengan Latihan Pra Operasi Simpatik Turangga 2016 di Aula Mapolres Alor.
Kapolres Alor AKBP Bambang Hermanto. SIK dalam arahannya memberikan penekanan terkait amanat Kepala Korp Lalulintas Polri yaitu petugas penegak hukum harus konsisten untuk melaksanakan tugas penertiban dan penegakan hokum serta tingkatkan pelayanan terkait pengaturan lalulintas, karena operasi simpatik tahun 2016 ini difokuskan pada kawasan tertib berlalu lintas.
Selain itu Kabag Ops Polres Alor Kompol Yavred Adi Berd Adoe menambahkan bahwa dalam pelaksanaan tugas kepolisian kususnya lalulintas dalam hal penegakan hukum harus konsisten sesuai peraturan undang-undang.
Kasat Lantas Polres Alor AKP Angga W. Prihantoro. S.Sos menghimbau kepada para personil peserta Latihan Pra Operasi Simpatik agar proaktif dalam melaksanakan kegiatan penerangan, penyuluhan, peneguran, penindakan dan pengawasan. ( humaspolresalor )